#41 Belajar Budaya di Pasar Malam Indonesia 2012

Berperan sebagai salah satu pusat jalur perdagangan di benua biru, membuat Belanda menjadi negara yang kaya akan perbedaan suku, agama dan ras. Namun perbedaan itu tidak membuat Belanda menjadi negara yang fanatik dan menutup diri, justru dengan keberagaman budaya, keramahan masyarakat serta sikap terbuka menjadikan Belanda sebagai negara pertemuan llmu pengetahuan, ide-ide dan budaya dari seluruh dunia termasuk Indonesia didalamnya.

Tak kenal maka tak sayang memiliki arti apresiasi akan datang ketika terdapat pengenalan dan pembelajaran yang baik. Hal ini terwujud dalam sebuah kerjasama lintas budaya antara pemerintah Indonesia dan pemerintah kerajaan Belanda yang tertuang dalam acara Pasar Malam Indonesia yang tahun ini memasuki tahun ketiganya. Sebuah kerjasama yang dilandasi dari sejarah panjang diantara keduanya dan rasa haus warga Belanda khususnya generasi muda terhadap pengenalan akan keanekaragaman budaya bangsa Indonesia.

Pasar Malam Indonesia 2012 merupakan wujud kreativitas bangsa Belanda dalam kaitannya dengan pendidikan budaya internasional. Pasar Malam Indonesia (PMI) memiliki catatan sejarah yang cukup panjang, namun keberadaannya mengusung nama Pasar Malam Indonesia dimulai pada tahun 2010. Tahun ini merupakan ronde ke 3 PMI yang berhasil menorehkan jumlah pengunjung sebanyak 27.600 orang. Wow!!sungguh jumlah yang fantastis.

Pasar Malam Indonesia berlangsung sejak tanggal 29 Maret 2012 hingga 1 April 2012  di Malieveld-Den Haag yang diresmikan oleh Menteri Negara Urusan Eropa dan Kerjasama Pembangunan, H.P.M. (Ben) Knapen. Pasar Malam Indonesia mempertunjukkan keragaman budaya Indonesia di bawah “satu atap”. Sejumlah artis-artis Indonesia turut serta memeriahkan PMI 2012, seperti Denada, Edo Kondologit, dan Ello Tahitoe.

PMI 2012 turut dimeriahkan dengan penampilan seni tradisional dari Sekolah Tinggi Seni Padang Panjang, Universitas Diponegoro, Semarak Seni Persada, Angklung Karawang, Propinsi Gorontalo, dan penampilan sejumlah artis-artis lokal Belanda keturunan Indonesia. Ditambahkan pula bahwa PMI 2012 menawarkan kembali makanan khas Indonesia yang telah dikenal oleh khalayak Belanda sebagai bagian dari repertoar kuliner global dan salah satu pilihan utama dalam hidangan internasional. Sebanyak lebih dari 25 Restauran ikut meramaikan Pasar Malam Indonesia 2012. Tidak kalah penting, turut dihadirkan demo masak oleh koki profesional Indonesia maupun lokal.

Di hari kedua penyelenggaraan, tanggal 30 Maret 2012, Pasar Malam Indonesia (PMI) menerima kunjungan dari 150 pelajar Sekolah Dasar Oranje Nassau School dan International School of the Hague. Mereka tampak antusias menghampiri stand-stand pameran yang menampilkan berbagai macam hasil kerajinan daerah, pakaian-pakaian batik, dan sejumlah pernak-pernik perhiasan tradisional. Pelatihan gamelan jawa juga turut menjadi atraksi yang menarik bagi para pelajar. Pembelajaran budaya ini meninggalkan kesan yang mendalam bagi para pelajar. Disini mereka belajar bahwa perbedaan itu indah dan sikap toleransi dan terbuka memberikan penghargaan yang tinggi terhadap warisan budaya suatu bangsa.

Dengan diadakannya Pasar Malam Indonesia diharapkan mampu menarik wisatawan-wisatawan muda Belanda untuk melihat secara langsung keanekaragaman budaya di Indonesia serta semakin mempererat hubungan bilateral yang telah terjalin selama ini. Belajar tidak hanya dapat dilakukan dengan cara konvensional, dengan kreativitas dan improvisasi maka proses belajar menjadi lebih menyenangkan.

– ditulis oleh Florence Tuhumury

64 Komentar

Filed under entri, kompetiblog2012

64 responses to “#41 Belajar Budaya di Pasar Malam Indonesia 2012

  1. Satu point bangsa lain bisa menghargai budaya asli Indonesia..tapi sayangnya bangsa Indonesia jarang ada yg menghargai hasil karya budayanya sendiri. Mungkin sist Flo bisa buat solution artickel gimana caranya Indonesia bisa lebih menghargai karya bangsanya sendiri,minimal bisa ikut melestarikan sejarah dari pada budaya bangsanya dulu saja…

  2. Ini merupakan hal positif yang pantas mendapat apresiasi dari pemerintah dan masyarakat Indonesia karena dengan media PMI ini akses untuk memperkenalkan budaya Indonesia ke luar pun lebih tereprensentatif secara unik maupun kreatif.

  3. Claudia Grace Cynthia L

    hello again ka, artikelnya oke deh! cuman, detailnya kalo bisa lebih lngkap, Emang Belanda serasa negara kedua sih buat WNI, jadi pengen kesana kan. Good job ka, GBU!

  4. Nataliana

    Isi tulisan mengenai PMI ini cukup memberi gambaran gmn isi dan apa maksud dari kegiatan ini. Thanks for your info.. =) terus berkarya bu…

  5. Putra

    41
    Sekali lagi, judul KURANG mencerminkan isi.
    K2, kenapa kurang? Coba liat prolog di awal paragraf
    K3, gatau yah, tapi coba koreksi lg deh, mungkin gw yg salah, menurut gw, kata “pengenalan” di paragraf 2 kurang pas deh tempatnya.
    K4, PMI ini siapa penyelenggaranya? Gataw ya, kalo gw si kurang jelas sopo si yang ngadain event ini?
    K5, terakhir, ini jenis artikel ulasan berita atau karya tulis? Karena nafasnya lebih identik dengan artikel berita say…

    SEMOGA BERMANFAAT

  6. Nadya Arinda Manisbanget

    Jadi bangga sama Indonesia, hehehe,,,
    Nice share teh flo, keep writing!
    Satu pesan aja si buat Indonesia yg baca, Bhineka Tunggal Ika, meski berbeda tetep satu juga, wahahahaha!!!
    I love Indonesia!

  7. Hi Flo,.. Tulisan yang bagus, wah coba aku ada di sana menyaksikan,.. Kayaknya cucok neh jadi jurnalis say, kamu punya bakat. Pada dasarnya tulisanmu punya pemaparan yang bagius hanya terlalu luas say, coba diambil satu bagian topik yang sangat menonjol dari acara ini. Misalnya krn ini bertemakan budaya, gimana jika mengangkat satu budaya indonesia yang ditampilkan lebih dominan dan sangat menarik perhatian dari pihak belanda dan begitu pula sebaliknya.Gw suka ending tulisannya, keren….!!!!

    Gud job Flo, moga menang ya

  8. Amilia Gunawan

    Senang melihat kebudayaan Indonesia dihargai, lebih-lebih dibuatkan kegiatan khusus seperti Pasar Malam Indonesia..

    Cara pengakuan hebatnya kekayaan budaya sebuah bangsa yang jauh lebih bijak dibandingkan dengan promosi jenis lainnya tapi dengan sengaja menghilangkan cap Indonesia.

    Salut untuk Belanda!

  9. hannowage

    Thumbs up for the detailed information about PMI
    klo menuruku, the intention of having this yearly PMI maybe good that the citizens can learn about international culture, in this case Indonesian culture. But whether this event bears the intended result, I am wondering…
    sebagai pengunjung pasar malam sendiri (one day observation without intention to generalize), saya perhatikan the most crowded part of PMI adalah tempat makan dan panggung hiburan. Hanya segelintir orang di stand informasi. Semoga acara ini bisa benar2 menjadi wadah untuk belajar culture asing

    • Owh gitu ya tik? wah menarik nie..beruntung gw mendapatkan komentator yang langsung terjun di lapangan hehehehe yah secara gw kan hanya observator jarak jauh 😀

      Memang sih, dampak acara ini gak bisa dirasakan dalam waktu dekat, tp paling tidak ada niat baik kedua bangsa untuk memperkenalkan keragaman budaya Indonesia serta semakin mempererat hubungan bilateral keduanya.

      Hampir disemua acara bazaar, stand makanan memang paling juara. Melalui makanan juga terdapat proses belajar (at least in my opinion), karena makanan adalah manifestasi jati diri suatu bangsa.

  10. rei samuel

    nice kak olen

  11. Desny Zacharias

    Two thumbs up, Flo. Belanda memang sebuah ‘melting pot’, tapi tulisanmu membuktikan bahwa Indonesia tidak kalah kaya (if not richer).

    Tapi kalau boleh kasih saran, sebaiknya dipilih saja beberapa sub-topik yang benar-benar catchy, dan dikupas lebih dalam. Atau, dibuat serial. Dijamin deh, pembaca bakalan tidak sabar menunggu serial berikutnya.

    Overall, it’s quite a piece, Flo. Keep up the good work. Proud of you, sista 🙂

    • Dank je Inang (Ups!hehehe), makasih kakaku sayang 😀

      Nah, aku juga maunya mengupas lebih dalam namun apa daya 500 kata didepan mata, but it’s a good advice, so for next I would put more details.

      PMI 2013,here I come..

  12. hilda L-Worotitjan

    Belanda secara tidak langsung bisa di katakan Indonesia ke 2. Banyak sekali warga keturunan Indonesia di sana. Dan mereka pun hampir tak mengenali lg keragaman leluhur mereka. Dgn adanya acara ini diharapkan mereka tersadar kembali akan budaya, kesenian dan keberagaman Indonesia. Thank a lot Flo utk tulisannya.. 2 jempol buat kamu.. 😉

    • Makasih ya kaka…..

      Iya setuju, Belanda tuh Indonesia kedua di eropa, namun banyak dari mereka sudah tidak kenal dgn budaya leluhurnya, jadi yah diharapkan melalui kerjasama ini, dapat memberikan pengetahuan khususnya bagi generasi muda. Siapa tahu mereka tertarik untuk membuat suatu kreasi yg menggabungkan budaya lokal Indo dgn Belanda.

  13. Fajar

    Lumayan flo, cuma sayang ya katamu kata2nya dibatasin cuma 500 kata aja, jadi jatuhnya kaya sekilas info aja..kurang membekas di benak pembaca…Good luck ya say….

  14. Fajar

    Lumayan kok flo..cuma sayang ya katamu d batasin 500 kata…jadi beritanya kaya sekilas info aja, kurang membekas dibenak pembaca…good luck ya say….

    • Molto grazie cara amica 🙂

      Banyak yg menyayangkan dlm tulisan ini pembahasannya hanya secara general, habis kalo diceritain detail bisa lebih dari 500 kata. Gw berharap sie penyampaian temanya dapat ditangkap pembaca

  15. Nona Latuhalat emang cerdas ye,jangan lupa non, selain Pasar Malam Indonesia, di belanda jg bakal ngadain acara Pasar Tong2 dari tanggal 18-28 mei ini. Acara begini emang penting banget biar dunia luar lebih kenal sama budaya Indonesia dan makin banyak nyong2 en noni2 belanda yg berkunjung kemari.

    Manteb deh..tante Lucky tunggu di Swiss ye hehe mksdnya kalo menang abis dr belanda maen2 deh ke Swiss

    • Iya dong!Nona Latuhalat :p

      Tuh kan tant, emang warga Belanda nih kreatif, udahlah ada pasar malam, minggu ini ada pasar Tong2. Yah memang acara-acara seperti ini dibuat sebagai wadah nostalgia sekaligus pembelajaran lintas budaya.

      Ke Swiss??Aaaaammmmmiiiiiinnn 0:)

  16. any suryani

    wah bagus banget dengan adanya pasar malam di belanda jadi budaya indonesia bisa lebih di kenal

  17. Hi…. so far sih…. oke…., hanya sedikit saran di pasar malam itu stand yang ikutan dari negara kita itu berasal dari daerah mana saja…., kan seru kalau kita jadi tahu stand mana yang menjadi favorit di acara tersebut….,thanks….

  18. Agatha

    Untuk memahami pendekatan tema dalam tulisan ini, awalnya memang agak sulit karena kita harus mengerti alur berpikir sang penulis. Saya melihat bahwa melalui tulisan ini, florence mencoba mengangkat pendekatan yang tidak biasa. Ketika semua membahas tentang penemuan-penemuan kreatif Belanda maupun sistem pendidikan yang kreatif, hanya tulisan ini yang mengedepankan salah satu cara kreatif bangsa Belanda untuk memelihara hubungan baik bilateral Indonesia-Belanda.yang akhirnya memungkinkan kompetisi semacam ini dapat dilaksanakan.

    Keep your good work!

    • Theodora

      Setuju!!ketika membaca judul tulisan diatas dan memadankannya dengan tema kompetisi ini memang saya selaku pembaca tidak serta merta mengerti korelasinya, tapi justru disitu letak keunikan tulisan ini. Penulisnya mengajak pembaca untuk berpikir kreatif dalam menangkap benang merah antara konten tulisan dengan tema yang ada.

      Dimanakah letak kreatifnya bangsa Belanda dan sangkut pautnya dengan “Dutch Education”?kalau menurut saya terletak pada kemampuan Belanda menangkap potensi kerjasama ekonomi dan pariwisata serta sebagai salah satu cara membina hubungan baik kedua negara. Sangkut pautnya dengan pendidikan Belanda adalah sebagai mediator dan fasilitator terhadap rasa ingin tahu generasi muda terhadap keanekaragaman budaya Indonesia, yang nantinya akan menimbulkan pengertian, penghargaan, serta keterbukaan cakrawala berpikir.

      • @ Theodora : Makasih sdh berbagi opininya dsini,,Saya hanya ingin berbagi ide melalui tulisan ini, karena menurut saya Belanda tidak hanya berpikir Out of the box untuk hal-hal yang sifatnya sains&technology saja, mereka turut mengapresiasi lahan kesenian dan kebudayaan. Nah, siapa tahu dimasa depan akan muncul karya kreatif yang menggabungkan unsur budaya kedua bangsa. Sedangkan kaitannya dengan pendidikan Belanda, melalui acara ini generasi muda dilatih untuk berpikir terbuka dan luas khususnya dalam pengenalan budaya asing yang memang “hidup” di Belanda.

    • Tararengqyu mbak’e untuk opininya..Alasan kenapa saya mengambil judul diatas karena acara ini adalah manifestasi kreatif Belanda dalam membina hubungan bilateral kedua negara. Dari hubungan bilateral yang masih terpelihara baik ini memungkinkan berbagai kerjasama dapat terealisasi. Seperti kata mbak’e, salah satu contoh kerjasamanya yah kompetisi ini, sehingga anak-anak Indonesia bisa merasakan suasana+belajar how to think outside the box and beyond the normal pattern dan membawa semangat tersebut untuk membangun Indonesia yang lebih baik.

      • Sama-sama..Setuju!semoga aja di kemudian hari akan bermunculan karya kreatif kolaborasi generasi muda Indonesia-Belanda yang berlatar belakang dari pendidikan budaya semacam ini 🙂

  19. Andry adam

    Nice description. Menambah wawasan kita tentang hubungan kedua negara yang masih berlangsung manis. Ada respect dan rasa kebersamaan dr mereka yg terlibat diacara ini, semua tergambar dr tulisan Olen. Keep up the good work. Can’t wait your next journey report…you’re a good talented writer.

    • Makasih bung Andry,,Siap!!nantikan “Journey Report” dari Olen ya hehehehe..Acara ini merupakan wadah kerjasama yang kreatif. Diharapkan melalui acara ini, rasa penasaran+ingin tahu warga Belanda terhadap budaya Indonesia dapat terpenuhi sehingga terjadi pertambahan wawasan lintas budaya yang memberikan inspirasi ekstra untuk berkreasi dan berinovasi dalam ranah “International Art&Culture”.

      Siapa tahu dimasa depan, akan bermunculan karya kreatif yang menggabungkan unsur budaya kedua bangsa.

  20. cecilia

    kegiatan luar biasa yg diselenggarakan oleh Belanda, begitu antusiasnya mereka “mengangkat” dan memperkenalkan keragaman budaya Indonesia. seharusnya ini menjadi salah satu “milestone” untuk pemerintah dan rakyat Indonesia sendiri dalam mengembangkan dan juga mempertahankan serta melestarikan kekayaaan ragam budaya Indonesia. apakah kita bisa mempersembahkan kegiatan yang lebih luar biasa lagi untuk melestarikan kebudayaan kita?
    well, infonya keren banget len, thanks for sharing yah..terus berkarya dan sukses selalu!

    • Yoyoi sist..Belanda adalah salah satu negara yang “concern” terhadap perjalanan sejarah bangsa ini dan juga warisan budayanya. Hal ini harus menjadikan kita generasi muda yang peduli dan apresiatif terhadap keanekaragaman budaya bangsa ini.

      Menjadi kreatif tidak selalu didominasi dengan hal-hal yang diluar akal, namun sedikit sentuhan rasa peduli terhadap hal yang terlihat sederhana, mampu melahirkan berbagai kreativitas dan inovasi dalam berbagai bidang.

  21. gayo

    Wow… dari tulisan dan gambar yang tertera terlihat sekali bagaimana antusiasme yang tinggi dari masyarakat belanda terhadap kebudayaan indonesia… Acara yang bagus untuk memperkenalkan budaya indonesia yang beraneka ragam dari tari, musik, makanan, pakaian dan banyak lagi tentunya… semoga saja di negeri ini sendiri para generasi muda tidak melupakan dan meninggalkan keragaman budaya tersebut ditengah serbuan dari budaya barat… bisa dibayangkan sungguh aneh jika masyarakat luar negeri lebih tahu budaya kita, sedangkan masyarakat kita sendiri lebih banyak yang tau lagu justin bieber daripada suwe ora jamu.. :hammer:

    • Yoi oom Gayo, Belanda sebagai negara multikultural memang mendidik warganya untuk toleran dan terbuka terhadap kebudayaan bangsa lain. Karena mereka menjadikan perbedaan sebagai perekat bukan sebagai jurang pemisah. Dengan berbagai perbedaan yang ada, menjadikan diri mereka kaya dan itulah kekuatan negara Belanda sehingga segala bentuk kreasi dan inovasi mendapatkan penghargaan yang setara.

  22. chepylubis

    PMI harus tetap di agendakan tiap tahun di Indonesia sebagai ajang mempertahankan Budaya Indonesia… dan terus menjaga hubungan bilateral kedua negara RI – Belanda menjadi lebih baik lagi….

    • Setuju oom..Kita sebagai generasi muda wajib memberikan penghargaan tertinggi untuk warisan budaya bangsa kita sendiri, jangan sampai penghargaan itu datangnya dari luar teritorial khatulistiwa.

  23. Fica Tahitu

    Indonesia itu memang kaya akan budaya, dan seluruh dunia harus tahu itu. Semoga negara-negara lain banyak juga yang bikin begini.. tapi harus diimbangi dengan peningkatan sarana dan prasarana pariwisata di dalam negeri sendiri ya.. Klo bule2 pada tertarik kemari eeeh uda jauh2 kesini tapi tidak di”service” dgn baik, mah percuma juga.. hehehehe

    • Emberr ibu fika..sektor pariwisata negara ini bisa maju asalkan terjadi keseimbangan antara Sumber daya alam dan sumber daya manusianya.

      Salah satu aspek penting yang menentukan kesuksesan pariwisata Internasional suatu bangsa adalah dengan pembelajaran lintas budaya guna memahami perbedaan budaya khususnya yang berkaitan dengan nilai budaya, kebutuhan serta persepsi.

      Belanda dengan kreativitasnya memprakarsai acara tahunan PMI adalah untuk memfasilitasi kesuksesan pariwisata Internasional bangsa Indonesia serta ajang nostalgia bagi orang Indonesia yang sudah lama menetap di Belanda.

  24. saya sangat mendukung nih acara yang kaya gini. Pasar malam indonesia merupakan salah satu kesempatan yang nggak bisa kita lewatin begitu aja. Lewat acara ini, orang-orang Belanda yang multiculture itu bisa ngeliat kaya apa kebudayaan indonesia itu. Abis suka sedih sih sama orang2 yang lebih tahu bali daripada keseluruhan indonesia itu sendiri. bahkan ada beberapa yang ngira kalo bali itu beda sama indonesia. nah acara2 kaya gini nih yang bikin orang2 disana kebuka matanya. maju terus pasar malem indonesia! 😀

    • Bener banget mbak’e..gw pernah ngalamin sendiri ada “wong londo” yang tanya apakah Indonesia dan Bali ada dalam negara yang sama..sedikit sedih sie, nah!melalui acara PMI diharapkan kebudayaan + potensi wisata daerah lain dapat dikenal secara luas.

      Acara seperti ini membantu pemerintah Belanda untuk mendidik warganya dalam pengenalan khasanah budaya Internasional sehingga terbentuklah pola pikir yang maju dan berkembang dimana dapat mengantisipasi perubahan-perubahan yang ada di masyarakat.

  25. Pasar Malam Indonesia adalah suatu Event yang sangat luarbiasa. Karena, kehadirannya dapat membantu kebudayaan Indonesia dikenal di Masyarakat Internasional, agar dunia mengetahui keanekaragaman budaya bangsa Indonesia yang AMAZING. Hal tersebut juga adalah dedikasi kita supaya warisan budaya tetap terjaga. Sangat mendukung penyelenggaran Pasar Malam Indonesia. Maju Terus Budaya Indonesia 😀

    • Yeay..setuju sama Grace..acara ini adalah wadah kerjasama dari Indonesia dan Belanda dengan tujuan pengenalan budaya Indonesia untuk masyarakat Belanda..

      Antusiasme warga Belanda terhadap acara ini ditujukkan banyaknya jumlah pengunjung acara tersebut. Semoga acara ini terus dapat dilaksanakan dan semakin banyak budaya Indonesia yang ditampilkan di negaranya Robin Van Persie tersebut.

  26. Rany Liandari

    Menarik banget kak, wisata budaya di Indonesia memang paling top :D.. GO INDONESIA

    • Nuhun neng geulis..iya budaya Indonesia emang keren dan kaya, nah acara pasar malam indonesia adalah salah satu wadah pembelajaran yang kreatif. Adapun dampak dari acara ini adalah warga Belanda belajar untuk semakin mengenal keanekaragaman budaya negara kita

  27. Momentum ini membuat saya bangga akan eksistensi keberagaman budaya negara ini, yang masih terus dipupuk dari generasi ke generasi. Majulah Indonesiaku dari segala perspektif sejalan dengan perubahan peradaban kita. Thanks untuk infonya. Good job nona.

    • Yipppiiiee..Viva Indonesia!!tapi tidak boleh dilupakan bahwa Belanda adalah inisiator acara ini yang dimaksudkan untuk pendidikan budaya Internasional bagi warganya, Pendidikan kreatif seperti ini membantu untuk membuka “mata” warga Belanda dan menciptakan toleransi serta penghargaan terhadap warisan budaya suatu bangsa.

  28. susi susanna

    Melalui PMI 2012 tampak persaudaraan antar bangsa demikian hangat dan dekat dihati, sehingga mampu menunjukkan betapa besar apresiasi yang ditunjukkan oleh bangsa lain terhadap budaya negara Indonesia, hal ini semoga mampu menginspirasi generasi muda Indonesia untuk semakin mencintai budaya bangsanya sendiri.

    • Setuju tante..menurut flo acara ini adalah metode kreatif negara Belanda untuk mendidik warganya agar dapat bertoleransi dan menghargai warisan budaya bangsa lain.

      Dengan diadakannya acara ini,warga Belanda diharapkan memiliki perspektif dan wawasan yang lebih luas khususnya dalam kaitan hubungan bilateral kedua negara.

  29. Fiyanti Patty

    Semoga Pasar Malam Indonesia dapat menarik wisatawan Belanda untuk bernostalgia di Indonesia.. Good work Olen

  30. Mama bangga sama kamu nak, pendekatan tema yang unik!Mama sudah baca beberapa tulisan disini , kamu bisa menangkap sisi yang berbeda karena Belanda bukan saja negara kreatif namun sebuah negara yang mampu menjaga keterikatan emosional dengan bangsa yang pernah dijajahnya melalui pembelajaran budaya seperti ini.

    Mama doakan supaya cita-citamu kembali ke Belanda terwujud ya..GBU

  31. Hanche Presley

    Way to go, Flo!
    Inspirational !
    Keep up the good work! 🙂

  32. Papa ucapkan selamat atas penulisan yang bermanfaat bagi ikatan budaya kedua bangsa yaitu Indonesia dengan Belanda yang telah terjalin selama ini, begitupun dengan kreativitas dan inovasi agar dapat lebih baik lagi dimasa yang akan datang.

    Acara seperti Pasar Malam Indonesia 2012, adalah usaha negara Belanda untuk terus melestarikan budaya dari bangsa yang pernah dijajah bukan hanya sekedar kolonisasi, serta memberikan pendidikan kepada warganya bahwa Indonesia adalah negara yang luar biasa kaya akan warisan budaya dan adat istiadat sekaligus mempererat keterikatan emosi secara kultural.

    • Dank je papa!!!

      Acara Pasar Malam Indonesia memang sebuah metode pembelajaran kreatif untuk mempererat keterikatan emosi kedua bangsa secara kultural. Yang tidak dipungkiri bahwa budaya Indonesia memang “hidup” di negara Belanda.

      Pengalaman pribadi, ketika melihat kelompok masyarakat Maluku di Belanda yang masih memelihara warisan budaya walaupun terpisah ribuan kilometer dari daerah asalnya.

  33. Baca info ini seraya baca feature media massa online terkenal. Penulis cocok jd jurnalis travel 🙂 nice info gan!!!

  34. Pasar Malam Indonesia merupakan pembelajaran budaya yang dikemas secara kreatif dan menarik, dan melalui acara ini diharapkan mampu mendorong sektor pariwisata Indonesia dan semakin memperkokoh hubungan bilateral kedua negara.

    • Fela Parinussa

      Wah… Len….
      Ogut mah…susah kalau di suruh nulis kaya gini….
      Pokoke ogut bangga dah sama Olen….
      Sukses selalu ya….. (^-^)
      Biar suka melancong ke negara-negara orang tapi tidak lupa negara sendiri…
      Melancong untuk promosi negara sendiri….

      • Hihihihi..Dank je mijn Zus 😀

        Iya donk, justru ketika aku berada diluar negeri..aku semakin bangga menjadi orang Indonesia karena tahu dan sadar bahwa negara kita ini adalah tempat yang luar biasa unik khususnya keanekaragaman budaya,namun ada hal-hal lain dimana Indonesia harus belajar dari negara-negara lain. Yah..contoh-contoh baik kan tidak ada salahnya ditiru .

Tinggalkan Balasan ke Florence Tuhumury (@flotuhumury) Batalkan balasan